7.13.2012

“Dieng Culture Festival 2012”.


Acara tahunan di dataran tinggi Dieng kali ini yang digelar pas tanggal 1 Juli 2012 menampilkan sederet budaya sekitar. Yang utama adalah pemotongan rambut anak gimbal. Konon anak ini adalah titisan dari dewa, dan mesti di potong secara ritual agar rambutnya tak lagi tumbuh gimbal. Apabila sang anak sudah meminta untuk dipotong rambutnya dan ada permintaan yang bisa berupa uang atau benda, maka mesti dipenuhinya.


Ada enam anak yang ikut di ritual kemarin dengan permintaan yang berbeda dan sedikit lucu khas anak-anak. Yang pertama adalah Bakiyatus Iza yang permintaannya sepeda hias dan 10 butir telur. Lalu, Nadia Retnowati uang 100 perak dan Rp 1000. Yang ketiga, M Farhan meminta satu ekor kambing. Anak kempat Nur Hikmah, anting-anting emas. Kemudian kelima Intan mintanya bakso dan satu ekor ayam jago. Dan, terakhir yang membuat semua tertawa adalah permintaan dari Indiska Azahra P yaitu milkuat dan milkita (bukan iklan loh...).



Oh iya sebelum di potong di candi arjuna tepatnya, mereka terlebih dahulu di arak dari rumah tokoh adat dengan kirab budaya dan tambahan barongsai menuju komplek candi. Lalu masuk sendang Sedayu untuk ritual jamasan dilanjutkan pencukuran di candi Arjuna. Kemudian rambut yang dipotong tadi akan di larung ke telaga warna.. dan tak lupa acara makan bersama...bareng anak-anak tersebut.


Wisatawan dilanjutkan dengan suguhan hiburan di lapangan candi Arjuna, dengan menampilkan tarian rampag yaksa, lengger dan acara musik lainnya. Dihiasi deretan stand pameran dan jualan.


No comments: